Hi guys, ayo hadiri acara pemutaran perdana film Sekeping Kenangan, sebuah film mengenai nyanyian manusia-manusia yang sengaja dibuang dan diasingkan dari orang-orang tercinta mereka. Meski dalam keadaan terjepit mereka para pesakitan ini mampu menciptakan berbagai dendang yang memiliki nilai gugah. Film yang menarik untuk disimak karena bisa memompa rasa kepedulian kita terhadap persoalan kemanusiaan di negeri ini.
Selain pemutaran film, acara ini juga dimeriahkan penampilan para musisi yang akan mendendangkan lagu-lagu menyentuh kesadaran untuk berempati. Mari bergabung, dijamin berfaedah.
INGAT TIKET TERBATAS, HANYA TERSEDIA 350 TIKET !!! TIKET MULAI DIJUAL DARI TGL 22 MARET 2018 DI TAMAN BACA KESIMAN.
Seluruh hasil penjualan tiket akan digunakan untuk kegiatan kemanusiaan.
Poster by putudeoris